Halaman

Selasa, 22 September 2009

Israel Tetap Bom Gaza di Hari Raya Idul Fitri


An Israeli military aircraft

Jet-jet tempur Israel telah membombardir tiga terowongan di dekat perbatasan selatan Jalur Gaza dengan Mesir di hari raya Islam Idul Fitri.

Militer Israel mengklaim bahwa serangan hari Minggu malam itu menargetkan terowongan yang digunakan untuk mengimpor senjata ke Jalur Gaza, demikian DPA melaporkan.

Tidak seorang pun dilaporkan tewas sebagai akibat dari serangan tersebut.

Sebelumnya pada hari Minggu, mortar Israel membunuh dua warga Palestina di kota Jabalia, Jalur Gaza utara di dekat perbatasan dengan Israel, kata pejabat Palestina.

Israel dan Mesir telah memaksakan pengepungan atas Jalur Gaza, sehingga membuat rakyat Palestina di wilayah jalur Gaza tersebut tidak memiliki pilihan lain kecuali menggunakan terowongan untuk mendapatkan sebagian kecil makanan dan bahan bakar yang mereka butuhkan.

Blokade telah menciptakan kondisi hidup yang sulit bagi 1,5 juta warga Palestina di Jalur Gaza.

source:dzulfikar.wordpress