Probolinggo - Seekor kucing berbulu bertuliskan lafal Allah itu kini menjadi perhatian warga setempat. Keanehan kucing itu tak hanya di bagian bulu, namun saat terlahir, Via lahir di atas sajadah pemiliknya, Ny Herlina (35) warga Desa Karangreng, Kecamatan Krejengan, Kabupaten Probolinggo.
"Waktu dilahirkan oleh induknya, si kucing itu terlahir di atas sejadah,” tutur Ny. Herlina saat ditemui sejumlah wartawan di rumahnya, Sabtu (22/5/2010).
Melihat induk kucing itu melahirkan di atas sejadah, tempat Ny Herlina salat, diapun kaget. "Saya kaget begitu melihat induk kucing itu melahirkan diatas sejadah," tambahnya.
Dia menuturkan, kucing miliknya itu diketahui ada tulisan arab berlafadkan Allah, ketika berumur tiga bulan. "Yang kaget tak hanya saya, tapi semua tetangga yang melihatnya kaget. Karena pada bulunya terdapat tulisan Allah," ungkapnya. (fat/fat)
Kucing Berlafal Allah Sempat Ditawar Kolektor Rp 20 Juta
Probolinggo - Seekor kucing berbulu berlafal Allah milik Ny Herlina (35) warga Desa Karangreng, Kecamatan Krejengan, Kabupaten Probolinggo, tak hanya menjadi perhatian warga setempat. Namun juga menjadi perhatian para kolektor hewan.
"Beberapa waktu lalu ada seorang kolektor yang datang ke rumah," tuturnya saat ditemui sejumlah wartawan di rumahnya, Sabtu (22/5/2010).
Seorang kolektor itu menawarnya Rp 20 juta asalkan Ny Herlina mau menjual kucing kesayangannya itu. Meski ditawarkan sebesar itu, namun Ny Herlina tidak mau menjualnya.
"Kucing itu tidak akan saya jual, meskipun dengan harga berapapun," akunya.
Sayang Ny Herlina tidak menjelaskan dari mana asal kolektor hewan yang ingin membeli kucingnya dengan harga mahal itu. Perempuan itu mengaku, jika sebelum memiliki kucing berbulu tulisan lafad Allah itu, dia tidak mempunyai firasat apapun.
"Tidak ada firasat apapun. Makanya kucing itu tidak akan saya jual," katanya yang mengaku akan merawat kucing itu sampai akhir hayatnya.
Detik.com